Selasa, 01 Maret 2011

Rumah Tanpa Jendela



Satu lagi film terbaru keluaran 2011 yang sarat nilai moral. RUMAH TANPA JENDELA. Film garapan sutradara Aditya Gumay ini mengangkat tema sosial dan kehidupan anak yatim piatu serta anak jalanan. Ide dan jalan cerita dari film ini sendiri disadur dari cerpen Asma Nadia dengan judul yang sama.
Film yang diproduksi Matasinema dan MNC Group ini mengisahkan tentang Rara yang diperankan Dwi Tasya, gadis kecil berusia 8 tahun, sangat ingin mempunyai jendela di rumahnya yang kecil berdinding tripleks bekas di sebuah perkampungan kumuh tempat para pemulung tinggal di Menteng Pulo, Jakarta. Si Mbok yang diperankan Ingrid Widjanarko, neneknya Rara  yang sakit-sakitan dan ayahnya, Raga yang diperankan Raffi Ahmad, yang berjualan ikan hias dan tukang sol sepatu. Mereka tidak cukup punya uang untuk membuat atau membeli bahkan hanya selembar daun jendela dan kusennya saja. Tak ketinggalan, peran Asih yang diperankan oleh Yuni Shara sebagai tante Rara.
Film ini sangat cocok untuk konsumsi segala usia, mulai dari anak-anak sampai dewasa. Menurut sang penulis cerita, film ini didedikasikan untuk penderita autis dan anak jalanan. Hebatnya lagi seluruh keuntungan dari film ini akan didonasikan untuk kaum dhuafa.